Kamis, 14 Januari 2010

Sembahyang Mendekatkan Diri Kepada Yang Maha Kuasa

Alangkah senang, indah dan tenangnya hati ini  apabila kita dapat melakukan persembahyangan dengan mendekatkan diri kepada  Ida Sang Hyang Widhi Wasa, Tuhan Yang Maha Esa. Termasuk bagi umat lain sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing. Sebagai pemuja Ida Sang Hyang Widhi Wasa, sembahyang dilakukan umat untuk memuja Tuhan. Banyak macam sembahyang, ditinjau dari kapan dilakukannya, dengan cara apa, dengan sarana apa dan di mana serta dengan siapa melakukannya. Kemantapan hati dalam melakukan sembahyang, membantu komunikasi yang lancar dan pemuasan rohani yang tiada terhingga. Kemantapan hati itu hanya dapat kita peroleh apabila kita yakin bahwa cara sembahyang kita memang benar adanya, tahu makna yang terkandung dari setiap langkah dan cara.

Banyak sekali manfaat sembahyang tersebut, selain sebagai kewajiban umat beragama untuk dan dalam rangka mendekatkan diri kepada Tuhan, sembahyang bermanfaat untuk kesehatan, bersembahyang dan berdoa juga mendidik kita untuk memiliki sifat ikhlas karena apa yang ada di dalam diri dan di luar diri kita tidak ada yang kekal, cepat lambat akan kita tinggalkan atau berpisah dengan diri kita. Keikhlasan inilah yang dapat meringankan rasa penderitaan yang kita alami karena kita telah paham benar akan kehendak Tuhan/Hyang Widhi. Bersembahyang juga dapat menentramkan jiwa karena adanya keyakinan bahwa Tuhan selalu akan melindungi umatNya.

Dalam menjalani kehidupan tentu kita tidak pernah lepas dari permasalahan dan cobaan yang melanda hidup ini. Cobaan dan masalah tersebut tidak memandang seseorang. Datangnya secara tiba-tiba atau tidak terkira yang membuat orang yang mengalaminya harus pintar-pintar untuk menjalani, melalui sehingga dapat terlepas dan mengatasi permasalahan tersebut dengan arif dan bijaksana. Disaat kita sedang dalam kondisi yang kurang menguntungkan, alangkah baiknya kita memohon petunjuk kepada Yang Maha Kuasa agar diberikan jalan yang terang untuk mengahadapi semua itu. Berdoa, sembahyang sesuai agama dan kepercayaan akan dapat menenangkan jiwa dan raga. Dan alangkah baiknya disetiap saat tanpa memandang kondisi apapun, tidak hanya ketika dirundung masalah atau tidak sehingga kita akan terbiasa selalu berhubungan dengan Tuhan sesuai kepercayaan masing-masing. Saya kira semua agama mengajarkan seperti itu.

Semoga postingan ini dapat memotivasi, menambah kemantapan / keteguhan hati terhadap Tuhan Yang Maha Kuasa dan kehidupan kita  berubah menjadi lebih baik


 

4 komentar:

Ke Spa Yuk mengatakan...

yup bener, berdoa, sembahyang membuat hati tenang dan merupakaan kewajiban setiap umat beragama. Sukses dan mantaps....

Bagi-Bagi T-Shirt mengatakan...

yups betul.......................
semoga Sang Hyang Widhi Wasa senantiasa melindungi umatnya. Good Job, Good Carrier, Good Love, Good Success

Bagi-Bagi T-Shirt mengatakan...

jadikan Tuhan sebagai penu tun untuk meraih kesuksesan dengan motivasi dahsyat...!!:D

Mari Bisnis Yuk mengatakan...

penuntun motivasi untuk bisnis.........